//

ANALISIS STP MOMS CAKE

SEGMENTASI
Dari segi Segmentasi Demografis pasar Moms Cake terdiri dari berbagai macam variabel seperti Kaum Ibu dan wanita karir yang rata - rata adalah pekerja sehingga tidak mempunyai waktu lebih untuk membuat kue tart untuk acara arisan, syukuran dan perayaan lainnya. Dan untuk Segmentasi Geografis sudah masuk daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang dan Bekasi. Disamping itu Moms Cake juga memiliki harapan ke depannya untuk dapat menjangkau pasar yang lebih luas lagi meliputi kota - kota besar di Indonesia seperti : Medan, Pelembang, Batam, Surabaya, Yoygakarta, Bandung, Bali dan Makasar.

TARGETING
Target Konsumen
Target dari pasar Moms Cake adalah konsumen dari berbagai kalangan karena tidak hanya kaum Ibu atau pun wanita karir saja yang menjadi konsumen Moms Cake tetapi juga para pria dewasa yang hidup sendiri tanpa adanya seorang wanita yang membantunya apabila ingin mengadakan suatu acara, para remaja baik perempuan maupun laki - laki, maka dengan peluang tersebut Moms Cake berusaha memanfaatkannya semaksimal mungkin.

Target Pemasaran
Yakni kalangan menengah keatas, karena jika dilihat dari harga satu loyang kue tart yang biasa saja mulai dari harga Rp. 100.000,- sampai dengan jutaan rupiah dilihat dari ukuran dan tahap kesulitan pada saat pembuatannya. Namun Moms Cake sedang mengembangkan menu kue tart baru yakni kue tart dengan ukuran mini, dan apabila berhasil maka produk tersebut juga akan dipasarkan dengan target konsumen yakni kalangan remaja. Produk baru ini ditujukan untuk bingisan ucapan selamat ulang tahun, hari Valentine atau pun untuk di konsumsi sendiri. Untuk kue tart mini ini memiliki diameter ukuran 10 x 10 cm, dengan varian yang menarik dan sesuai dengan selera kalangan remaja.


Produk Unggulan
Pada Moms Cake, produk yang unggul dan banyak dipesan para pelanggan adalah Triple Decker, kue tart yang terdiri dari tiga lapisan rasa dimana setiap lapisan memiliki rasa yang berbeda dan menimbulkan sensasi perpaduan yang menarik antara: Cokelat, Mocca, dan Selai Strawberi saat memakannya. Dengan diameter ukuran mulai dari :




Size 10 x 10 cm : Rp. 100.000
Size 20 x 20 cm : Rp. 175.000
Size 20 x 40 cm : Rp. 350.000
Size 30 x 40 cm : Rp. 525.000







Target Promosi
Dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih dan segala sesuatunya serba cepat dan instan, maka Moms Cake menggunakan berbagai macam media sosial guna mempromosikan kue tart buatan rumahan. Hal tersebut dilakukan guna memudahkan para calon pelanggan dalam memesan atau pun untuk sekedar mengenal produk yang ada di Moms Cake. Berikut adalah beberapa media sosial yang digunakan :

Blog          : momscake_cikarang.blogspot.com
Facebook  : Moms Cake CKG
Instagram  : MomscakeCKG
BBM         : 7A8B123
Line          : MomscakeCKG

Dan media sosial tersebut terdapat berbagai macam foto kue tart yang masih tersedia, alamat lengkap tempat produksi, dan beberapa foto testimoni dari pelanggan setia Moms Cake yang bersedia memberikan foto mereka guna memperoleh kepercayaan dari calon pelanggan.

POSITIONING
Logo Moms Cake
Moms Cake merupakan industri rumah tangga yang didirikan pada tahun 2014 dan bergerak dibidang industri makanan tepatnya kue tart. Filosofi dari logo Moms Cake adalah lingkaran dengan warna pink artinya "Dunia bagi Kaum Ibu, karena hampi 90% konsumen Moms Cake adalah Kaum Ibu dan wanita karir yang belum menikah. Seorang Chef wanita yang memegang kue tart artinya "Siap melayani konsumen dengan jasa pesan antar." dan rangkaian kue tart artinya "Berbagai varian kue tart tersedia di Moms Cake." Dan sebagai bukti keseriusan didunia usaha kue tart maka dalam logo tersebut disisipkan slogan yang menjadi kebanggaan dan kewajiban sebagai produsen untuk melayani dengan sebaik mungkin guna memperoleh kepercayaan dari pelanggan bukan hanya Kaum Ibu tetapi juga mencakup seluruh pelangnggan yang tertarik dengan produk Moms Cake.
Created Picture By : Friska Nainggolan
Suppourt Picture By : www.zazzle.com
Slogan
"TO BE A GOOD PATHNER FOR EVERYMOM" yang artinya Moms Cake selalu menyediakan produk yang terbaik, berkualitas, bersih dan halal serta terbuat dari bahan - bahan pilihan yang tentunya aman untuk di konsumsi bagi segala usia. Ditambah dengan adanya jasa pesan antar akan sangat membantu bagia konsumen khususnya Kaum Ibu sehingga tidak perlu susah payah untuk datang langsung ke tempat usaha melainkan tinggal menghubungi Moms Cake baik melalui call center atau pun media sosial lain yang tera. Jadi sangat cocok dengan slogan Moms Cake yakni "MENJADI REKAN/TEMAN BAIK BAGI PARA IBU"

Sumber :
indohomedelivery.wordpress.com
dapurcokelat.wordpress.com
myfunfoodiary.com





0 comments