//

THANKS GOD LIST TUESDAY

Selasa 29/09/1
2015

Terima kasih ya Tuhan atas segala pelajaran berharga yang engkau berikan padaku kemarin  yakni mengenai menghargai semua orang tanpa memandang tampilan/kelas/status sosial/ekonomi/intelektual setiap orang. Saya mendapatkan banyak pelajaran untuk tidak memandang rendah orang lain siapapun dia, karna saya percaya dimatamu semua orang itu sama, yang artinya tidak ada si kaya ataupun si bodoh. Karna saya tau bagaimana rasanya, oleh karna itu saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk menghargai dan tidak memandang rendah orang lain.

Terima kasih ya Tuhan engkau pada hari selasa kemarin juga memberikanku orang yang begitu baik, pandai dan bertalenta yakni kak immi fiska tarigan. Tuhan saya percaya disetiap pertemuan, engkau turut campur tangan didalamnya. Engkau tidak hanya sekedar mempertemukan kami tapi juga menyatukan kami lewat kecanggihan teknologi. Kak immi memberikanku banyak pelajaran berharga baik itu tentang kuliah, iman kepercayaan, dan motivasi untuk menjadi anakMu yang lagi - lagi tidak sekedar pandai tapi juga beriman dan rendah hati.

Terima kasih Tuhan pada hari selasa saya sudah mulai mampu mematuhi lampu lalu lintas mulai dari berangkat kuliah sampai dengan pulang malam tadi. Meskipun klakson mobil dan motor yang berusaha membuatku untuk tidak patuh tapi aku percaya jika pada hal kecil seperti lampu lalu lintas saja saya tertib, hal besar pun akan engkau percayakan untuk dipatuhi oleh ku.

Terima kasih Tuhan karna saya mendapatkan nilai tambahan untuk praktik statistika 1, saya percaya untuk seterusnya akan ada nilai - nilai tambahan dalam praktikum mata kuliah apapun, tidak hanya itu saja saya percaya dan berharap dikelas tidak hanya nilai tambahan yang saya peroleh tetapi juga nilai presentasi, kuis, uts, tugas, uas dll yang sangat bagus.

Terima kasih Tuhan atas kucing manis, lucu, imut dan pandai yang bernama NN, yang engkau hadirkan didalam hidupku. Hari ini ketika saya baru saja sampai dirumah, dia sudah menyambut saya dengan suara khasnya. Memeluk dan menggendongnya adalah suatu obat penawar dikala rasa lelah dan lapar sehabis kuliah, hilang karnanya.

0 comments